Select Page

Seminar Laboratorium dan Keselamatan Kerja 2021 merupakan kegiatan webinar yang diselenggarakan oleh HMJ Biologi “Lebah Madu” 2021. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada mahasiswa baru Jurusan Biologi tahun 2021 Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang mengenai macam-macam laboratorium yang ada di Jurusan Biologi beserta alat-alat yang ada di dalamnya. Selain itu, kegiatan ini juga memiliki tujuan untuk membantu mahasiswa baru Jurusan Biologi tahun 2021 agar lebih memahami mengenai potensi-potensi dari laboratorium, keselamatan kerja yang perlu diperhatikan saat bekerja di laboratorium, dan juga mengenai administrasi serta tata tertib yang berlaku pada laboratorium Jurusan Biologi.

Kegiatan ini diselenggarakan selama satu hari pada 11 September 2021, daring melalui Zoom Meeting dan Live YouTube HMJ Biologi “Lebah Madu” Universitas Negeri Malang. Acara dibuka dengan sambutan oleh Ketua Pelaksana dan Ketua Umum HMJ Biologi “Lebah Madu” 2021. Acara selanjutnya adalah penyampaian materi mengenai Tata Tertib di Laboratorium Biologi oleh Rina Triturani Saptawati, S.Kom. selaku Staff Laboratorium Jurusan Biologi dan dilanjutkan dengan pemaparan materi mengenai Potensi Laboratorium oleh Dhiyauddin Aridhowi, S.T. selaku Staff Laboratorium Jurusan Biologi. Acara dengan penyampaian materi mengenai Tata tertib di Laboratorium oleh Diah Ayu Eka Putri, S.Pd. selaku Staff Laboratorium Jurusan Biologi dan dilanjutkan dengan pemaparan materi terakhir mengenai Administrasi di Laboratorium oleh Agung Witjoro, S.Pd., M.Kes. selaku Kepala Laboratorium Jurusan Biologi.